Senin, 12 Jan 2026
  • Informasi Penerimaan Santri Baru 2025/2026 bisa diakses di laman psb.al-amanahjunwangi.com - Sekolah Berbasis Pesantren

Santri SKT Laksanakan Iftitah Kitab Jawahirul Bukhori di Bulan Rajab

Kegiatan iftitah Kitab Jawahirul Bukhori karya Syeikh Musthafa Muhammad ’Imarah al-Mashri dilaksanakan oleh santri SKT pada Selasa, 23 Desember 2025. Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian ikhtiar keilmuan dalam rangka mengkhatamkan Kitab Jawahirul Bukhori di bulan Rajab. Suasana kegiatan berlangsung dengan khidmat. Iftitah kitab ini juga menjadi simbol dimulainya proses talaqqi dan pendalaman kandungan hadis secara sistematis.

Pelaksanaan kegiatan ini didampingi langsung oleh para pengajar dari Sanggar Kutub At-Turots yang berpengalaman dalam kajian kitab turats. Pendampingan ini bertujuan memastikan santri memahami adab, metode, dan substansi kajian kitab dengan benar. Melalui kegiatan ini, santri SKT diharapkan mampu menjaga tradisi keilmuan pesantren sekaligus menumbuhkan kecintaan terhadap khazanah keilmuan Islam.

KELUAR